Alfalfa kaya akan berbagai zat gizi. Kandungan klorofilnya sangat tinggi, sehingga tumbuhan yang banyak dimanfaatkan daunnya ini dipercaya bisa menyembuhkan bermacam penyakit, mulai dari perut kembung sampai kanker.
Kata alfalfa mungkin masih terasa asing di telinga orang Indonesia. Tanaman alfalfa memang belum banyak dibudidayakan di sini, meski berbagai produknya banyak dijual di pasaran. Salah satunya dalam bentuk suplemen.
Sejak abad ke-6, alfalfa (Medicago sativa) telah digunakan oleh bangsa Cina untuk mengobati batu ginjal dan kembung. Alfalfa juga dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit seperti kanker dan kencing manis. Di Eropa, alfalfa dikenal sebagai "obat rakyat" yang sangat baik untuk memperlancar kencing.Dari mana kita membuktikan bahwa alfalfa berasal dari dunia Islam? Yang termudah adalah dari sisi bahasa! Karena peradaban Islam yang berkembang hampir 8 abad di Spanyol, Maka banyak sekali kata atau nama-nama yang berasal dari Islam—termasuk diantaranya alfalfa ini!. Keith Millier seorang warga Amerika pakar Timur Tengah menulis dalam karyanya “Arabic Words in English” (millerworlds. bahwa alfalfa berasal dari al-fisfisa, yang berarti “fresh fodder” atau pakan segar.
Alfalfa merupakan tanaman kacang-kacangan yang tumbuh di berbagai kondisi iklim, dengan kemampuan adaptasi cukup baik, sehingga tersebar di berbagai belahan dunia. Amerika Serikat merupakan produsen alfalfa terbesar hingga saat ini. Alfalfa berasal dari Iran. Masyarakat Arab menyebutnya sebagai "bapak makanan". Penyebaran tanaman ini ke berbagai belahan dunia diduga terjadi pada zaman perunggu. Zaman dulu digunakan sebagai pakan kuda tentara Persia. Penyebarannya sendiri diperkirakan melewati daerah Asia Tengah.
Amerika Serikat mulai mengenal alfalfa sekitar tahun 1860, yang berasal dari Chile. Pada awalnya tanaman ini digunakan sebagai pakan sapi, domba, kuda, dan kambing. Alfalfa tinggi nilai gizinya sebagai pakan ternak. Seperti pada jenis tanaman kacang-kacangan lainnya, pada akar alfalfa terdapat bakteri Rhizobium yang mampu memfiksasi (mengikat) nitrogen. Hal inilah yang membuat alfalfa dapat dijadikan pakan ternak dengan kandungan protein tinggi, tergantung pada ketersediaan nitrogen di dalam tanah.
Keuntungan lain dibandingkan dengan tanaman pakan ternak lainnya adalah memiliki rendemen tertinggi. Selain digunakan sebagai pakan ternak, alfalfa juga dikonsumsi manusia, terutama bagian daunnya. Studi secara ekstensif sudah banyak dilakukan terhadap alfalfa. Seluruh bagian tanaman ini mengandung komponen yang bersifat fungsional bagi tubuh, seperti: saponin, sterol, flavonoid, kumarin, alkaloid, vitamin, asam amino, gula, protein, mineral, dan komponen gizi lainnya. Juga mengandung serat (dietary fiber) dalam jumlah cukup banyak dan dapat berfungsi sebagai antikolesterol.
Alfalfa dikenal sebagai salah satu tumbuhan dengan kandungan gizi sangat tinggi. Kandungan kalsium, klorofil, karoten, dan vitamin K yang cukup tinggi, menjadikan alfalfa sebagai salah satu suplemen yang sering dikonsumsi manusia. Saponin pada akar alfalfa dapat menghambat peningkatan kolesterol dalam darah hewan percobaan yang diberi pakan tinggi kolesterol (sebesar 25 persen). Sayangnya, saponin juga memiliki efek negatif, yaitu bersifat hemolitik dan dapat mengganggu metabolisme vitamin E.
Keunggulan lain alfalfa adalah memiliki kandungan vitamin dan mineral cukup lengkap. Vitamin yang terkandung dalam alfalfa adalah: vitamin A, thiamin (vitamin B1), riboflavin (vitamin B2), niasin (vitamin B3), vitamin B5, vitamin B6, vitamin C, vitamin K, dan asam folat. Mineral unggulan, yakni kalsium, besi, magnesium, fosfor, tembaga, dan seng.
Khasiat daun alfalfa :
- Alfalfa bermanfaat mengendalikan kolesterol darah dengan menghilangkan kolesterol jahat dari tubuh.Selain itu, tanaman ini mampu mencegah pembentukan plak di dinding arteri sehingga mengurangi kemungkinan penyakit jantung dan stroke.
- Alfalfa mampu menurunkan kadar gula darah. Herbal ini sering direkomendasikan untuk penderita diabetes, terutama bagi mereka yang tidak merespon insulin.
- Sifat diuretik dari alfalfa efektif menghilangkan retensi air dalam tubuh sehingga mencegah edema.
- Tanaman ini juga berguna mengurangi gejala menopause karena sebagian zat dalam alfalfa bertindak seperti estrogen.
- Alfalfa juga efektif mengobati asma dan masalah pernapasan lainnya.
Tanaman ini bisa digunakan untuk mengobati gangguan pencernaan dan untuk detoksifikasi. Alfalfa dipercaya pula efektif mengurangi kekakuan sendi dan nyeri otot.
Itulah yang saya jelaskan tentang khasiat daun alfalfa bagi kesehatan tubuh yang perlu anda ketahui sebagai obat tradisional yang mampu mengobati berbagai jenis penyakit seperti yang tertulis diatas agar anda selalu waspada pada penyakit dan berusaha mencegahnya agar kita selalu sehat.
0 Comments